TNI  

Rasa Peduli, Babinsa Bantu Pasang Pintu Kios Milik Warga Binaan

Dalam rangka mewujudkan kemanunggalan TNI bersama rakyat, Babinsa Kodim 1505/Tidore Serda Nahraen membantu pemasangan pintu kios milik Ajir, Warga Desa Koli, Kecamatan Oba, Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara, Rabu (20/12/2023).

Kegiatan membantu warga ini merupakan wujud nyata Babinsa untuk terus menjalin kebersamaan dengan warga di wilayah binaan, dan juga sebagai ajang silaturrahmi dalam mendekatkan diri bersama warga binaannya.

Di sela-sela kegiatan tersebut, Serda Nahraen menyampaikan, sebagai Babinsa dirinya harus peduli dengan kesulitan yang dihadapi warga. Dengan kegiatan ini, harapannya dapat meningkatkan kerja sama dan kedekatan antara Babinsa dan warga.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *