Satgas Yonif 312/KH: Menebar Berkah Ramadhan di Perbatasan Papua

Satgas Yonif 312/KH: Menebar Berkah Ramadhan di Perbatasan Papua

Merauke – Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian di bulan suci Ramadhan, Satgas Yonif 312/KH yang tengah bertugas menjaga perbatasan Papua Nugini, melaksanakan kegiatan Menebar Berkah di Kampung Kuller, Distrik Naukenjerai, Kabupaten Merauke, Sabtu (22/3/2025). Kegiatan ini menjadi bentuk nyata kepedulian TNI terhadap masyarakat perbatasan, sekaligus mempererat silaturahmi dengan warga setempat.

 

Bacaan Lainnya

Dipimpin oleh Lettu Inf Moktar, 8 orang Prajurit turun langsung untuk berbagi kebahagiaan dengan masyarakat Kampung Kuller. Kegiatan ini mencerminkan makna dari ajaran para ulama bahwa “tangan di atas lebih baik daripada tangan di bawah”, sebuah prinsip yang mendorong untuk selalu berbagi kepada sesama, terutama di bulan penuh keberkahan ini.

 

Menebar Berkah ini tidak hanya sekadar berbagi, tetapi juga menjadi momen refleksi spiritual bagi para prajurit. Menjelang Hari Raya Idul Fitri, kegiatan ini diharapkan semakin mempererat hubungan antara Satgas dan masyarakat, sekaligus menghadirkan kebahagiaan bagi mereka yang membutuhkan. Ramadhan yang suci ini menjadi momentum bagi semua pihak untuk meningkatkan keimanan dan memperbanyak amal kebaikan.

 

Dengan adanya kegiatan seperti ini, Satgas Yonif 312/KH berharap dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat sekitar. Kebersamaan, kepedulian, dan semangat berbagi yang terus terjalin diharapkan menjadi berkah, tidak hanya bagi warga Kampung Kuller tetapi juga bagi seluruh personel yang bertugas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *