Widang – Kepala Kepolisian Sektor Widang IPTU Narko, S.H, pimpin patroli Cipta Kondisi Jelang Tahun baru 2025. Kegiatan bertujuan untuk memastikan Situasi Kamtibmas di Wilayah Kecamatan Widang tetap aman dan kondusif.
“Patroli ini merupakan bagian dari upaya Polri khusus nya Polsek Widang dalam memastikan situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif jelang Tahun baru 2025,” ujar Kapolsek pada Minggu (29/12/24) siang.
Patroli merupakan langkah proaktif yang dilakukan Polsek Widang untuk mencegah potensi gangguan keamanan serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat,” sambungnya.
Kita fokus pada titik-titik rawan tindak pidana, dengan tujuan mencegah terjadinya gangguan keamanan yang dapat terjadi,” imbuhnya.
Kontributor : B2
Published : Humas