Independen, Aktual dan Cepat
TNI  

Babinsa Koramil 01 Tidore Memonitor Arus Balik Penumpang di Pelabuhan Speed Boat Tidore-Sofifi

Tidore | Minggu (14/4/2024). Babinsa Koramil 01/Tidore Kodim 1505/Tidore, Sertu Ade Hadi, giat memonitor arus balik penumpang di pelabuhan Speed Boat Tidore-Sofifi. Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan transportasi laut di wilayah Kota Tidore Kepulauan.

Dalam pengawasan yang dilakukan, Sertu Ade Hadi memastikan bahwa proses keberangkatan dan kedatangan penumpang di pelabuhan berjalan lancar dan aman. Babinsa juga memberikan pengarahan kepada penumpang mengenai pentingnya menjaga keselamatan selama perjalanan laut.

“Kami selalu siap sedia untuk membantu dan memastikan kelancaran serta keamanan perjalanan penumpang di pelabuhan ini. Kami mengajak semua pihak untuk bersama-sama menjaga ketertiban dan keselamatan selama beraktivitas di pelabuhan,” ujar Sertu Ade Hadi.

Pengawasan yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 01/Tidore ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat yang merasa lebih aman dan terjamin selama beraktivitas di pelabuhan Speed Boat Tidore-Sofifi. Diharapkan, kegiatan ini dapat terus dilakukan secara berkala guna meningkatkan pelayanan dan keamanan di pelabuhan tersebut.

(Pen Kodim 1505/Tidore | Andre)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *