PUNCAK PAPUA – Pos Mayuberi Satgas Mobile Raider 300 Siliwangi, melaksanakan rapat panitia natal bersama Jemaat Gereja Korintus Mayuberi. Rapat tersebut dipimpin oleh Bapak Pendeta Iyus Labene, yang juga merupakan tokoh agama di Kampung Mayuberi.
Hal tersebut yang di sampaikan oleh Dansatgas Mobile Raider 300 Kodam III/Slw, Letkol Inf Afri Swandi Ritonga S.I.P, dalam release tertulisnya di Kabupaten Puncak Papua, Senin (20/11/2023)
Dalam rapat tersebut, dibahas tentang persiapan dan pelaksanaan Perayaan Natal yang akan dilaksanakan pada tanggal 25 Desember 2023 nanti. Rapat juga menetapkan susunan panitia natal yang melibatkan anggota Pos Mayuberi Satgas 300 dan masyarakat Mayuberi. Berikut adalah susunan panitia natal yang terbentuk yaitu :
Ketua Panitia Natal dan Merangkap Bendahara: Jerry Kagoya, ( tokoh pemuda Mayuberi )
Koordinator Acara Natal: Bapak Tonius Labene, ( bapak gembala Gereja Korintus Mayuberi )
Penanggung Jawab Hari Natal: ( Bapak Pendeta Iyus Labene )
Seksi Keamanan: Sertu Simangunsong, ( Anggota Pos Mayuberi Satgas 300 )
Seksi Peralatan: Prada Yohannes, ( Anggota Pos Mayuberi Satgas 300)
Sekretaris Natal: Pratu Sinambela, ( Anggota Pos Mayuberi Satgas 300)
Selain itu, rapat juga membahas beberapa kegiatan natal yang akan dilakukan antara lain, Pembuatan gapura di Gereja Mayuberi dalam rangka menyambut natal, Pembuatan pagar di Gereja Mayuberi, dan Makan bersama pada tanggal 24 Desember 2023.
Puncak perayaan natal akan dilaksanakan pada tanggal 25 Desember 2023 pada pagi hari, yaitu bertempat di kampung Tuegi di Gereja Tuegi. Acara tersebut akan dihadiri oleh jemaat dari kampung Mayuberi, kampung Mundiba, dan kampung Amungi.
Satgas Mobile Raider 300 Siliwangi juga berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kab. Puncak Papua, serta membantu masyarakat dalam berbagai kegiatan sosial dan kemanusiaan khususnya akan perayaan natal 2023 yang akan datang.
Autentikasi : Pen Satgas Mobile Yonif Raider 300/Bjw Siliwangi