TNI  

Satgas Yonif 122/TS, Berikan Pelayanan Kesehatan Dan Bagikan Sembako Kepada Masyarakat Distrik Muara tami Papua

IMG 20240424 WA0051
IMG 20240424 WA0051

Jayapura – Satgas Yonif 122/TS melalui Pos Bendungan Tami melaksanakan Anjangsana dan Pembagian sembako serta Pelayanan Kesehatan bertempat di Kampung Gambut, Distrik Muara tami, Jayapura, Papua (24-04-2024).

Danpos Bendungan Tami, Letda Inf Brinton Sinaga mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan bertujuan untuk lebih mendekatkan personel Pos Bendungan Tami kepada masyarakat dan juga untuk membantu masyarakat khususnya di Kampung Gambut,
Kegiatan ini diharapkan dapat bermanfaat dan sedikit membantu warga yang berada di Kampung Gambut.

Seperti penekanan Dansatgas Yonif 122/TS, Letkol Inf Diki Apriyadi, S, Hub.Int, tugas pokok Satgas Yonif 122/Tombak Sakti menjaga keutuhan wilayah perbatasan darat RI-PNG, juga mempunyai tugas tambahan yaitu seluruh prajurit melaksanakan kegiatan teritorial yang bersifat membangun, melayani, dan mengayomi masyarakat serta memberikan bantuan terhadap Masyarakat yang membutuhkan bantuan personel Pos.

Masyarakat Kampung Gambut menyambut baik apa yang dilakukan oleh personel Pos Bendungan Di tempat terpisah,Bapak yanke kogoya (30) salah satu warga Kampung Gambut mengaku senang dan mengucapkan terima kasih kepada personel Pos Bendungan Tami Satgas Yonif 122/TS.

Bapak TNI sudah banyak membantu kami warga kampung ini,ditambah lagi dengan ada bantuan sembako.kami pastinya merasa senang sekali.semoga kami warga dan TNI di kampung ini senantiasa bisa hidup saling berdampingan dengan suasana kekeluargaan. (Yonif 122/TS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *